Seledri, Ini Nih Khasiatnya


ANDA tentu mengenal tanaman yang satu ini kan? Ya, seledri merupakan tanaman yang sering digunakan dalam pembuatan sayur. Di mana adanya seledri memberikan sensasi berbeda terhadap cita rasa dalam sayur itu.
Selain cocok untuk melengkapi bahan sayur, seledri juga memiliki khasiat tersendiri lho. Seledri baik untuk kesehatan dinding lambung dan saluran usus, menjaga kemudaan sel (memperlambat proses penuaan) menjaga kelenturan dan aktivitas otot, mengobati asma, diabetes, membantu melarutkan kalsium dalam tubuh, melancarkan aliran darah, menetralkan asam tubuh, melindungi otak dan sistem saraf, mengobati arthritis, neurits, rematik, menurunkan tekanan darah dan menjaga berat badan.
Jika Anda ingin menggunakan tanaman yang satu ini sebagai obat untuk mengobati salah satu penyakit yang tertera di atas, Anda dapat menyiapkan terlebih dahulu 3-4 batang seledri (masing-masing panjangnya 30 cm) dicuci bersih.
Jika sudah siap, Anda blender sehingga berubah menjadi jus. Nah, jus ini diminum sekali sehari satu gelas 2-3 jam sesudah makan. 
Sumber: Penyembuhan Alami dengan Herbal dan Pijat Refleksi/Karya: MB. Rahimsyah. AR/Penerbit: Lintas Media

0 Response to "Seledri, Ini Nih Khasiatnya"

Post a Comment